Austria (Republik Austria) || Ibu kota: Wina

Austria atau Republik Austria adalah sebuah negara netral yang berada di wilayah tengah Eropa. Sebelum terpecah pasca Perang Dunia I, negara yang terkenal dengan musik klasiknya ini merupakan bagian dari kekaisaran Austria-Hongaria.

Austria (Republik Austria) || Ibu kota: Wina
Bendera Negara Austria

Profil Negara Austria
Profil Negara Austria
Lambang Negara Austria

Nama resmiRepublik Austria, Republik Österreich (Jerman)
Ibu KotaWina
Bahasa resmiJerman
Bentuk PemerintahanRepublik parlementer
PresidenAlexander Van der Bellen
KanselirSebastian Kurz
Mata uangEuro (€) (EUR)
Internet.at
Kode telepon+43

Pembentukan
Kadipaten Austria1156
Kadipaten Utama Austria1453
Kekaisaran Austria11 Agustus 1804
Kekaisaran Austro-Hongaria1 Maret 1867
Republik Pertama21 Oktober 1919
Anschluss12 Maret 1938
Republik Kedua4 Juli 1945
Bergabung dengan Uni Eropa1 Januari 1995

Latar belang
Negara Austria memiliki populasi sekitar 8,823,054 jiwa dengan luas total wilayah sekitar 83,879 km2. Negara ini memiliki perbatasan dengan negara Jerman dan Ceko di utara, dengan Slowakia dan Hongaria berbatasan di timur, sedangkan di selatan berbatasan dengan Slovenia dan Italia, dan Swiss serta Liechtenstein berbatasan di barat. Bagian barat dan selatan Austria terletak di Pegunungan Alpen, gunung yang tertinggi dinegara ini adalah gunung Grossglockner dengan ketinggian 3.798 m diatas permukaan laut.

Negara ini berawal dari sebuah Kerajaan yang menjadi sekutu Romawi, yaitu Kerajaan Norikum dan sempat dijadikan sebuah Provinsi Norikum pada tahun 16 SM. Namun setelah kejatuhan Kekaisaran Romawi Suci pada 1806, barulah terbentuk Kekaisaran Austria. Dan terbentuknya terbentuklah dwimonarki Kekaisaran Austria-Hongaria terjadi pada tahun 1867.

Wisata
Kitzbuheler Horn, Air Terjun Krimmler Ache, Hallstatt, dan Medieval Burg Hochosterwitz merupakan destinasi wisata yang banyak menarik minat wisatawan berkunjung ke negara Austria, tentunya selain kawasan pegunungan Alpen yang banyak dijadikan sebagai wisata olehraga (ski).